Javad Zarif Mengundurkan diri dari Wapres Iran! Hanya 11 Hari Menjabat?

- Redaksi

Tuesday, 13 August 2024 - 21:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mohammad Javad Zarif Wakil Presiden Iran mengundurkan diri dari posisinya setelah 11 Hari Menjabat, sontak hal ini langsung menjadi perhatian dunia. Dalam pengumumannya, ia mengungkapkan alasan yang mendorong keputusannya, salah satu alasan nya adalah kekecewaan terhadap susunan kabinet pemerintahan Presiden Masoud Pezeshkian.

 

“Saya merasa malu karena saya tidak bisa menerapkan, dengan cara yang layak, pendapat pakar dari komite-komite (yang bertanggung jawab untuk memilih para kandidat) dan mencapai inklusi perempuan, pemuda dan kelompok etnis, seperti yang telah saya janjikan,” jelas Zarif dalam pernyataannya.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Menurut laporan detikSumut yang mengutip detiknews, Zarif mengumumkan pengunduran dirinya melalui media sosial X, Senin (12/8) waktu setempat.

Baca Juga :  Kasus Ditenggelamkannya Dante di Kolam Renang Umum Ber-CCTV di Mata Seorang Psikolog

 

“Saya mengundurkan diri dari jabatan Wakil Presiden untuk urusan strategis pekan lalu,” tulis Zarif dalam pernyataan via media sosial Χ.

 

Mohammad Javad Zarif adalah orang yang cukup terkenal di Iran, sebelumnya ia menjabat sebagai Menteri Luar Negeri dan terlibat dalam perundingan kesepakatan nuklir Teheran pada tahun 2015 dengan negara-negara besar.

 

Kekecewaan utama yang menyebabkan ia mengundurkan diri adalah kekecewaan terhadap kabinet baru yang terdiri dari 19 menteri. Yang disusun oleh Presiden Pezeshkian, yang merupakan seorang reformis.

Pada Minggu (11/8) Presiden Pezeshkian menyerahkan susunan kabinetnya kepada parlemen Teheran untuk disetujui, yang hanya mencakup satu menteri wanita.

 

Usulan kabinet tersebut mendapat kritik dari berbagai kalangan reformis di Iran, terutama karena adanya anggota konservatif dari pemerintahan mendiang Presiden Ebrahim Raisi.

Baca Juga :  Nikmati Momen Liburan dengan Mengunjungi Kolam Renang di Jakarta Timur

 

“Pesan saya… bukanlah tanda penyesalan atau kekecewaan terhadap Dr Pezeshkian atau penolakan terhadap realisme; melainkan karena meragukan kegunaan saya sebagai Wakil Presiden untuk urusan strategis,” Tukas Zarif dikutip dari detik sumut

Penulis : Pipit Adila Wati, Siswi Magang, SMAN 1 PONOROGO.

Berita Terkait

Balita 2 Tahun di Sidoarjo Dilaporkan Hilang, Sepasang Sandalnya Ditemukan di Pinggir Sungai
Dua Remaja Terseret Ombak di Pantai Pulau Merah Banyuwangi, Satu Belum Ditemukan
Pengunjung Jatuh dari Wahana Ekstrem, Jatim Park Angkat Bicara
Pemkab Ponorogo Siapkan Pembangunan Pasar Induk Modern untuk Dongkrak PAD
Asnawi dan Ferarri Akan Tampil Bersama ASEAN All Stars Lawan Manchester United
Dikenakan Denda karena Mengundurkan Diri, Kasus Eksploitasi Karyawan Apotek di Ponorogo Jadi Sorotan
Dugaan Penggelapan Dana Program Makan Bergizi Gratis di Kalibata, Mitra Dapur Laporkan Yayasan MBN ke Polisi
Bocah 1,5 Tahun di Pandeglang Meninggal Dunia Terseret Arus Sungai Cikihiang

Berita Terkait

Saturday, 19 April 2025 - 09:34 WIB

Balita 2 Tahun di Sidoarjo Dilaporkan Hilang, Sepasang Sandalnya Ditemukan di Pinggir Sungai

Saturday, 19 April 2025 - 09:30 WIB

Dua Remaja Terseret Ombak di Pantai Pulau Merah Banyuwangi, Satu Belum Ditemukan

Saturday, 19 April 2025 - 09:27 WIB

Pengunjung Jatuh dari Wahana Ekstrem, Jatim Park Angkat Bicara

Saturday, 19 April 2025 - 09:24 WIB

Pemkab Ponorogo Siapkan Pembangunan Pasar Induk Modern untuk Dongkrak PAD

Saturday, 19 April 2025 - 09:18 WIB

Asnawi dan Ferarri Akan Tampil Bersama ASEAN All Stars Lawan Manchester United

Berita Terbaru

Cara Cek Nomor Axis di 2025 dengan Mudah

Teknologi

4 Cara Cek Nomor Axis di 2025 dengan Mudah dan Cepat

Saturday, 19 Apr 2025 - 11:23 WIB