Imbas Proyek Galian, Pedagang Mie Ayam di Kuningan Jaksel Alami Penurunan Omzet

- Redaksi

Monday, 29 July 2024 - 15:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

swarawarta.co.id – Sebuah proyek galian di daerah Kuningan Jakarta Selatan, tepatnya di Jalan Denpasar Raya dan HR Rasuna Said, membuat sejumlah pedagang kaki lima di sekitar daerah tersebut mengeluhkan tentang turunnya omzet penjualan mereka.

Seperti yang diungkapkan oleh Hendro, pedagang mi ayam yang berjualan di samping Kedutaan Besar Belanda, imbas proyek galian tersebut menyebabkan pelanggan yang singgah di warungnya semakin sedikit.

Banyak pelanggan yang memilih untuk melewatinya karena kendaraan yang melintas di jalan tersebut menjadi sangat padat dan tidak teraliri dengan lancar.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ternyata saya juga merasakan, omzet turun sampai 30 persen mungkin ada. Kadang mi saya buat 12 kilogram habis, ini paling jadi delapan kilogram aja,” kata Hendro dilansir dari detikcom, Senin (29/7/2024).

Baca Juga :  5 Makanan yang Dapat Menguatkan Gigi, Apa Saja Ya?

Saat ini, proyek galian tersebut tengah berlangsung sepanjang jalan dan membuat jalur di Jalan Besakih maupun Jalan Denpasar Raya menjadi terbatas.

Kendaraan harus bersaing memperebutkan satu jalur untuk bisa melintas menuju tujuannya. Pendapatannya turun ketika proyek galian di Jalan Denpasar Raya dimulai.

“Yang ini baru seminggu apa dua minggu. Nah sejak yang ini ditutup, mulai turun. Jadi pusing juga saya,” kata dia.

Biasanya, jalan tersebut selalu dilalui oleh warga yang ingin menuju Mega Kuningan.

Hendro pun mengungkapkan keinginannya agar proyek galian tersebut segera berakhir.

“Di sini tuh nggak pernah macet sebelumnya. Karena ada galian aja jadi macet. Debu juga kadang kelihatan, mungkin orang jadi malas juga ya. Semoga cepat kelar aja deh, biar normal lagi,” tandasnya.

Baca Juga :  Bagaimana Mengetahui Nomor Ijazah SMA dan SMK: Letak dan Cara Melihatnya!

Sebelum proyek ini dimulai, Jalan Besakih selalu ramai dengan pelanggan yang ingin menikmati makanan yang dijajakan oleh pedagang kaki lima di kawasan ini.

Berita Terkait

Makin Marak, Menko Polhukam Sebut 10 Ribu Anak Terlibat Aktivitas Judi Online
Jika Abstrak Di Atas Akan Ditambahi Sebuah Simpulan, Bagaimana Simpulan Yang Tepat?
Perkembangan Kecerdasan Buatan: Mengubah Industri Tradisional Menjadi Digital
Bea Cukai Batam Tindak 186 Pelanggaran Selama November: Rokok Ilegal hingga Narkotika
Komnas HAM Pantau Pilkada 2024 di Daerah Rawan Konflik untuk Jamin Hak Asasi
Vladimir Putin Murka, Rusia Serang Ukraina dengan Rudal Balistik Antar Benua
Rendang Khas Sumatera Barat Diusulkan Jadi Warisan Budaya Dunia UNESCO 2025
Ridwan Kamil Dapat Dukungan dari Eks Wakil Gubernur Jakarta untuk Pilgub 2024

Berita Terkait

Saturday, 23 November 2024 - 15:07 WIB

Makin Marak, Menko Polhukam Sebut 10 Ribu Anak Terlibat Aktivitas Judi Online

Saturday, 23 November 2024 - 10:15 WIB

Jika Abstrak Di Atas Akan Ditambahi Sebuah Simpulan, Bagaimana Simpulan Yang Tepat?

Saturday, 23 November 2024 - 09:39 WIB

Perkembangan Kecerdasan Buatan: Mengubah Industri Tradisional Menjadi Digital

Saturday, 23 November 2024 - 09:34 WIB

Bea Cukai Batam Tindak 186 Pelanggaran Selama November: Rokok Ilegal hingga Narkotika

Saturday, 23 November 2024 - 09:30 WIB

Komnas HAM Pantau Pilkada 2024 di Daerah Rawan Konflik untuk Jamin Hak Asasi

Berita Terbaru

Anies Baswedan 
(Dok. Ist)

Berita Terbaru

Anies Baswedan Absen dari Kampanye Akbar Pramono Rano,Ada Apa?

Saturday, 23 Nov 2024 - 15:58 WIB