PDIP Sebut ” Semua Boleh Daftar Kecuali Bobby”, Airlangga Hartarto Bilang Ini

- Redaksi

Tuesday, 16 April 2024 - 02:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Airlangga Hartarto
( Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Ketum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, memberikan respons terhadap pernyataan Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, yang mengatakan bahwa semua calon kader partai dapat mendaftar untuk Pilkada 2024, kecuali Wali Kota Medan, Bobby Nasution. 

“Kalau Mas Bobby kan sudah mendapatkan surat tugas dari Partai Golkar bersama dengan Wagub Ijeck,” kata Airlangga Hartarto usai menghadiri acara Halal Bihalal Partai Golkar di Slipi, Jakarta Barat, Senin (15/4/2024).

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Airlangga menyatakan bahwa jika Bobby Nasution sudah mendapat tugas dari Partai Golkar, surat tugas tersebut akan didalami lebih rinci, dan ia membuka peluang akan ada evaluasi.

Baca Juga :  Balon Udara Tersangkut di Kabel Listrik, Warga Panik dan PLN Lakukan Pemadaman Sementara

“Bersama-sama mendapatkan surat tugas dan Partai Golkar akan melakukan evaluasi, nanti kita lihat evaluasinya,” katanya.

Airlangga juga menyebutkan bahwa Partai Golkar sudah menyiapkan beberapa nama untuk Pilkada 2024.

“Jawa Tengah belum, Jawa Timur Khofifah,” ungkap Airlangga.

BACA JUGA: PDIP Backlist Bobby Nasution, Begini Tanggapan Golkar

Ia juga menyatakan bahwa Gubernur Jawa Timur, Khofifah, akan dimajukan kembali pada Pilkada selanjutnya. 

Beberapa nama yang berpotensi sebagai calon pada Pilkada Jakarta juga disebutkan, seperti Ridwan Kamil, Erwin Aksa, hingga Ahmed Zaki.

“Kalau Golkar kan selalu kita siapkan apakah itu Ridwan Kamil, apakah Pak Zaki, atau Pak Erwin Aksa tentu siapapun yang diusung partai lain, partai Golkar siap,” tuturnya.

Baca Juga :  Bocah Bekasi ditemukan Tewas Terbungkus Karung, Pelaku Berhasil Diamankan

Sebelumnya, Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, menjelaskan bahwa sudah ada daftar nama calon kader partai yang disiapkan untuk Pilkada 2024. 

BACA JUGA: Airlangga Hartarto Beri Tiket untuk Ridwan Kamil Maju ke Pilkada 2024

Namun, ia menegaskan bahwa ada pengecualian terhadap nama Bobby Nasution agar tidak dicalonkan.

“Sudah ada pendaftaran-pendaftaran di daerah-daerah. Sumatra Utara kemarin sudah melaporkan, semua boleh mendaftar kecuali Mas Bobby, itu usulan dari bawah,” kata Hasto di rumah Megawati, Jumat (12/4)

Berita Terkait

Iran Siapkan Ribuan Rudal Hipersonik Fattah, Ancam Pangkalan Militer AS dan Israel
Iran Tak Gentar Menghadapi Ancaman Serangan dari Amerika Serikat
Tragis, Pria di Sidoarjo Tewas Tersangkut di Pagar Rumah Sendiri
Surya Paloh Bantah Masuk Kabinet Pemerintahan Prabowo Gibran
Longsor di Pacet-Cangar, Evakuasi Dihentikan Sementara Akibat Hujan Deras
Bentrokan di Maluku Tengah, Kanit Intel Polsek Wahai Gugur Ditembak
Arus Balik di Pelabuhan Gilimanuk Meningkat, Didominasi Motor dan Mobil Pribadi
Menteri Keuangan Sri Mulyani Kunjungi Rumah Presiden Jokowi di Solo

Berita Terkait

Friday, 4 April 2025 - 15:06 WIB

Iran Siapkan Ribuan Rudal Hipersonik Fattah, Ancam Pangkalan Militer AS dan Israel

Friday, 4 April 2025 - 10:55 WIB

Iran Tak Gentar Menghadapi Ancaman Serangan dari Amerika Serikat

Friday, 4 April 2025 - 09:55 WIB

Tragis, Pria di Sidoarjo Tewas Tersangkut di Pagar Rumah Sendiri

Friday, 4 April 2025 - 09:46 WIB

Surya Paloh Bantah Masuk Kabinet Pemerintahan Prabowo Gibran

Friday, 4 April 2025 - 09:41 WIB

Longsor di Pacet-Cangar, Evakuasi Dihentikan Sementara Akibat Hujan Deras

Berita Terbaru

Jenis Konten yang Banyak Penontonnya di YouTube

Teknologi

3 Jenis Konten yang Banyak Penontonnya di YouTube

Friday, 4 Apr 2025 - 14:43 WIB

Apa Arti Nikka

Lifestyle

Apa Arti Nikka? Menelisik Makna dan Asal Usul Nama yang Unik

Friday, 4 Apr 2025 - 11:01 WIB