5 Keutamaan Surat Al Ikhlas Bila Rutin Dibaca dan Diamalkan

- Redaksi

Wednesday, 17 April 2024 - 14:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keutamaan Surat Al Ikhlas – SwaraWarta.co.id (Sumber: Pinterest)



SwaraWarta.co.id – Bicara soal surat pendek yang ada di dalam Al Quran, maka Surat Al Ikhlas menjadi salah satunya, dan Keutamaan Surat Al Ikhlas sudah barang tentu banyak dan diyakini kebenarannya dalam ajaran Islam.

Dengan hanya memiliki empat ayat saja, surat ini menyampaikan pesan tentang keesaan dan kemurnian Allah SWT.

Menurut bahasa, arti dari Al Ikhlas sendiri adalah memurnikan keesaan Allah, atau menyatakan bahwa hanya Dia-lah Tuhan Yang Maha Esa, yang tidak memiliki anak dan juga tidak diperanakkan.

Surat ini sendiri termasuk dalam kategori surah-surah Makkiyah atau surat yang diturunkan di Kota Mekah, surat ini  diturunkan setelah surah An-Nas.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Surat Al-Ikhlas mengajarkan konsep tauhid kepada umat Islam, yaitu keyakinan akan keesaan Allah SWT atau meyakinkan diri bahwa Allah itu satu.

Pengajaran tauhid ini tentunya sangat penting untuk ditanamkan sejak dini kepada anak-anak, karena merupakan dasar dari ilmu agama Islam.

Pendidikan agama yang baik sejak kecil diharapkan bisa membentuk kepribadian yang cerdas serta kuat imannya di masa yang akan datang.

Mengenalkan ayat-ayat suci Al-Quran kepada anak-anak sejak dini bisa dilakukan dengan cara sederhana, seperti membiasakan mereka mendengar lantunan ayat-ayat suci di dalam rumah.

Dengan hal seperti itu, pastinya anak-anak akan terbiasa dengan nilai-nilai agama sejak usia dini, yang bisa membantu dalam pembentukan karakter diri dan juga keimanan mereka kelak di masa yang akan datang.

BACA JUGA: 7 Cara agar Khatam Alquran di Bulan Ramadhan, Wajib Tau Biar Pahala Ngalir Mulu

Keutamaan Membaca Surat Al Ikhlas


Surat Al Ikhlas
Keutamaan Surat Al Ikhlas – SwaraWarta.co.id (Sumber: Pinterest)



Keutamaan membaca Surat Al Ikhlas sangatlah besar dalam kehidupan sehari-hari umat Muslim.

Bukan hanya bisa memperoleh keberkahan hidup, membaca surat ini juga dalat memberikan perlindungan diri dari berbagai marabahaya, maksud jelek dari orang jahat, ataupun godaan setan.

Baca Juga :  7 Ciri Doa yang Tidak Diterima Allah SWT: Orang Muslim Harus Tahu!

Surat Al-Ikhlas juga diyakini bisa membuka pintu rezeki, menyegerakan melunaskan utang, mencegah diri dari fitnah kejam dari orang lain, serta bisa mendatangkan ampunan dan pahala yang besar di akhirat kelak.

Dengan memahami dan mengamalkan isi dari Surat Al-Ikhlas, tentunya umat Muslim diharapkan bisa menguatkan iman serta mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Surat ini bisa menjadi sebuah pedoman dalam menjalani kehidupan yang penuh dengan cobaan, serta memberikan keyakinan bahwa Allah-lah yang Maha Mengetahui dan Maha Bijaksana dalam mengatur segala urusan umat-Nya.

Keutamaan Surat Al Ikhlas


Surat Al Ikhlas
Keutamaan Surat Al Ikhlas – SwaraWarta.co.id (Sumber: Pinterest)


1. Terkabulnya Segala Cita-Cita

Keutamaan Surat Al Ikhlas yang pertama adalah menjauhkan diri dari marabahaya.

Salah satu cara praktis yang bisa dilakukan untuk mengamalkan Surat Al-Ikhlas adalah dengan membacanya sebanyak 1.000 kali, terutama dikerjakan antara waktu shalat Maghrib dengan Isya’.

Setelah selesai membacanya, sangat dianjurkan untuk berdoa dengan khusyuk kepada Allah SWT, untuk memohon agar apa yang diharapkan dan dicita-citakan bisa dikabulkan serta agar dijauhkan dari segala marabahaya.

Membaca Surat Al-Ikhlas secara sungguh-sungguh dan intens tentunya merupakan ibadah yang sangat dianjurkan.

Dengan memperbanyak bacaan Surat Al-Ikhlas serta mengikuti sunnah Nabi Muhammad SAW, umat Muslim diyakini bisa mendekatkan diri kepada Allah SWT serta memperoleh perlindungan dari segala ancaman dan bahaya dalam kehidupan sehari-hari.

BACA JUGA: 7 Keutamaan Tadarus Al Qur’an di Bulan Suci Ramadhan, Apa Saja?

2. Melindungi Dari Perbuatan Keji Orang Jahat

Surat Al-Ikhlas juga memiliki keistimewaan lainnya yakni untuk melindungi diri dari maksud orang jahat yang hendak aniaya.

Bukan hanya itu, membaca “Ya Shomad” sebanyak 134 kali secara terus-terusan dan istiqomah setiap hari tentunya diyakini bisa menyelamatkan diri dari gangguan orang jahat.

Baca Juga :  Jelaskan Apa Yang Dimaksud Dengan Paradoks Intan dan Air, Mengapa Paradoks Ini Muncul Dalam Analisis Ekonomi Klasik?

Istiqomah dalam amalan ini mengisyaratkan konsistensi dan kesungguhan dalam menjalankan praktik secara spiritual.

Dalam praktik membaca “Ya Shomad” dengan tekun dan intens bisa dijadikan sebagai bagian dari rutinitas harian yang diharapkan membawa perlindungan diri dari energi negatif serta kemungkinan kerugian yang ditimbulkan oleh perilaku orang-orang jahat.

Bahkan dalam ajaran Islam, konsistensi dalam melakukan amalan baik secara lahir maupun batin diyakini membawa berkah dan perlindungan dari Allah SWT.

Oleh sebab itulah, mengamalkan Surat Al-Ikhlas serta membaca “Ya Shomad” secara rutin bisa menjadi sumber kekuatan spiritual dan perlindungan bagi umat Muslim dalam menghadapi berbagai tantangan serta ancaman dari lingkungan sekitar.

3. Dimudahkan dari Kesulitan Hidup

Keutamaan Surat Al Ikhlas berikutnya adalah bisa keluar dari kesulitan hidup yang tentunya atas izin dari Allah.

Diceritakan bahwa pada zaman Nabi, ada seorang laki-laki yang mengadu kepada Rasulullah tentang kesulitan hidup yang kerap dialaminya.

Setelah mencoba berbagai cara dan upayq untuk mengatasi kesusahannya tersebut tetapi tetap tanpa hasil, laki-laki tersebut memohon kepada Rasulullah untuk diajarkan amalan singkat yang bisa setidaknya menghilangkan segala kesulitan dalam hidupnya.

Rasulullah kemudian memberikan amalan tersebut, yakni mengucapkan salam setiap kali masuk ke dalam rumahnya.

BACA JUGA: Mendatangkan Banyak Pahala, Ini Dia Doa yang Bisa Dibaca saat Nuzulul Qur’an

Bila tidak ada orangnya di dalam, disarankan untuk mengucapkan salam kepada Rasulullah SAW, kemudian membaca Surat Al-Ikhlas sebanyak 3 kali.

Laki-laki itu pun kemudian terus mengamalkannya dengan istiqomah dan pastinya penuh dengan keyakinan.

Suatu saat, Allah SWT memberkahi amalan tersebut dengan memberikan lelaki tersebut  kelapangan rezeki.

Kisah ini tentunya menggambarkan bahwa praktik sederhana dengan membaca Surat Al-Ikhlas dengan istiqomah dan penuh keyakinan bisa membukakam pintu rezeki dari berbagai arah.

Baca Juga :  Kerukunan Umat Beragama di Indonesia: Contoh Nyata Toleransi Dunia

Hal ini tentunya akan mengingatkan umat Muslim akan kekuatan doa, ketekunan, ikhtiar serta kepercayaan kepada Allah dalam menghadapi kesulitan hidup.

4. Terhindar dari Fitnah Siksa Kubur

Keutamaan Surat Al Ikhlas berikutnya adalah bahwa Rasulullah SAW pernah menyatakan, barangsiapa membaca Surat Al-Ikhlas saat sedang sakit dan berakhir dengan kematian, mayat orang tersebut tidak akan mengalami pembusukan di dalam kuburnya.

Hadis tersebut juga menyebutkan bahwa orang yang mengamalkan Surat Al-Ikhlas akan terhindar dari kejinya fitnah kubur, aman dari kesempitan kubur, serta akan diantar oleh para malaikat melalui sayap-sayap mereka menuju surga.

Mengamalkan Surat Al-Ikhlas selama hidup diyakini sebagai upaya pencegahan diri terhadap fitnah dan siksa kubur.

Kesucian serta kesederhanaan pesan Surat Al-Ikhlas mengarahkan setiap orang kepada keimanan yang teguh terhadap Allah SWT, sehingga melindungi mereka dari berbagai kesempitan, baik di dunia maupun di akhirat.

BACA JUGA: Keajaiban dan Khasiat Walau Anna Quranan Suyyirat Bihil Jibalu : Makna Mendalam Al-Quran

5. Dijanjikan Istana di Surga Kelak

Keutamaan Surat Al Ikhlas berikut adalah akan dijanjikan mendapatkan istana di surga.

Rasulullah SAW dalam hadis yang diriwayatkan oleh Anas bin Malik menyatakan bahwa membaca Surat Al-Ikhlas sebanyak 10 kali akan membuat Allah membangun satu istana di surga untuk pembacanya.

Jika dibaca sebanyak 20 kali, maka akan ada dua istana, dan jika dibaca seterusnya sebanyak 30 kali, maka akan ada tiga istana di surga.

Ketika Umar bin Khattab bertanya kepada Rasulullah tentang kemungkinan memiliki banyak istana di surga, Rasulullah menjawab bahwa Allah lebih luas dan lebih lapang daripada jumlah istana tersebut.

Hal ini mengisyaratkan bahwa bagi Allah, memberikan berbagai nikmat dan kebaikan kepada hamba-Nya adalah hal yang mudah dan tak terbatas.***

Berita Terkait

Setelah Saudara Membaca Materi Mengenai Pembentukan dan Kekosongan Hukum
Jelaskan Peran Kerajaan Majapahit Bagi Kehidupan Berbangsa Negara Kesatuan Republik Indonesia
Apa Saja Kendala yang Dirasakan Saat Pelaksanaan Ujian? Berikut ini Penjelasannya!
Umpamakan Bahwa Anda Adalah Seorang Calon Pengusaha yang Akan Mendirikan Bisnis Fashion Wanita
Bagaimana Analisis atas Proyek Kereta Cepat Whoosh yang Sudah Berjalan Sampai dengan Saat Ini Dilihat dari Sisi Aspek Ekonomi
Buatlah Analisis Sensitivitas dan Tentukan Rencana Manakah yang Paling Baik di Antara Dua Rencana di Atas
Produksi Merupakan Proses Merubah Input atau Beberapa Input Menjadi Output, Dalam Proses Ini, Produsen Tidak Serta Merta Dapat Menambah Semua Input
Jono dan Joni Merupakan Teman Dekat (Bukan Saudara) Karena Rumah Mereka Berdua Berdekatan, Suatu Hari Jono Dipindahkan Tugas Ke Kota Lain

Berita Terkait

Thursday, 21 November 2024 - 19:45 WIB

Setelah Saudara Membaca Materi Mengenai Pembentukan dan Kekosongan Hukum

Thursday, 21 November 2024 - 19:11 WIB

Jelaskan Peran Kerajaan Majapahit Bagi Kehidupan Berbangsa Negara Kesatuan Republik Indonesia

Thursday, 21 November 2024 - 14:03 WIB

Apa Saja Kendala yang Dirasakan Saat Pelaksanaan Ujian? Berikut ini Penjelasannya!

Thursday, 21 November 2024 - 12:34 WIB

Umpamakan Bahwa Anda Adalah Seorang Calon Pengusaha yang Akan Mendirikan Bisnis Fashion Wanita

Thursday, 21 November 2024 - 12:23 WIB

Bagaimana Analisis atas Proyek Kereta Cepat Whoosh yang Sudah Berjalan Sampai dengan Saat Ini Dilihat dari Sisi Aspek Ekonomi

Berita Terbaru

Potret Nissa Sabyan dan Ayus (Dok.ist)

Berita

Nissa Sabyan & Ayus Resmi Menikah, Ini Lokasi dan Maharnya

Thursday, 21 Nov 2024 - 19:47 WIB