Ganjar Pranowo Ajak Pendukung Prabowo Makan Bersama

- Redaksi

Wednesday, 7 February 2024 - 02:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Pertemuan Ganjar Pranowo dan pendukung Prabowo
( Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Ada momen menarik ketika Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo berkunjung ke Balikpapan, Kalimantan Timur. 

Ganjar mengajak para pendukung Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto untuk bersama-sama makan. 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kejadian itu terjadi saat Ganjar hendak makan di rumah makan Terumbu Sultra, Balikpapan, Kalimantan Timur pada Selasa (6/2/2024). 

Awalnya, para pendukung Prabowo membentangkan spanduk Prabowo-Gibran ketika Ganjar lewat di depan rumah makan tersebut. 

Melihat adanya spanduk itu, Ganjar pun mendekati para pendukung Prabowo. Saat itu, dua laki-laki itu nampak malu dan menutup spanduknya serta dicegah oleh Ganjar.

Baca Juga :  Rizki Juniansyah,Peraih Emas Olimpiade 2024 Siap Berlaga di PON Aceh-Sumut

“Jangan ditutup. Nanti dimarahin loh,” ucap Ganjar.

Para pendukung tersebut kemudian membentangkan spanduknya kembali. Ganjar pun menyampaikan terima kasih kepada mereka yang telah menyambut kedatangannya. 

“Terima kasih yang telah menyambut yah,” tutur Ganjar sembari tersenyum.

“Iya, Pak,” jawab mereka.

Ganjar kemudian mengajak para pendukung Prabowo untuk makan bersama. Menurut Ganjar, ini adalah sebuah pilihan yang harus dihormati. 

“Inilah pesan damai, dan tidak marah-marah, yah. Yuk ikut makan yuk. Nggak dimarahin Pak Prabowo kok. Nanti kalau dimarahin, aku yang belain. Makan yuk, makan,” kata Ganjar kepada mereka.

Tetapi sayangnya, hanya Putra saja dari beberapa pendukung Prabowo yang mau diajak makan bersama Ganjar. 

Baca Juga :  Terungkap, Ini Motif Remaja di Pasuruan Tega Tusuk Pacarnya Sendiri

“Tidak nyangka, kirain kan cuma ‘say hi’ aja gitu,” ujarnya.

Putra mengaku terkejut diundang untuk makan bersama oleh Ganjar. Putra mengatakan bahwa tujuannya dalam membentangkan spanduk hanyalah untuk menyuarakan pilihannya. Putra pun berpendapat bahwa Ganjar adalah sosok yang asik.

“Menyuarakan pilihan saya aja,” tuturnya

Berita Terkait

Libur Lebaran, Telaga Ngebel Diserbu Ribuan Wisatawan
Kompensasi Sopir Angkot Puncak Bogor Berkurang, Ternyata Ini Penyebabnya
Tim Patroli Gabungan Amankan Balon Udara Ilegal di Ponorogo
Gubernur Maluku Tinjau Langsung Lokasi Bentrokan di Seram Utara, Imbau Warga Tetap Damai
Kasus Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru: Wakil Komisi I DPR Desak POM TNI Berikan Keterangan Transparan
15 Pekerja Bantuan Palestina Tewas, Bukti Forensik Ungkap Dugaan Eksekusi oleh Israel
Timnas U-17 Indonesia Raih Kemenangan Berharga atas Korea Selatan di Piala Asia U-17 2025
Walid Ahmad: Remaja Palestina yang Tewas di Penjara Israel, Dikenal sebagai Pencetak Gol Terbanyak

Berita Terkait

Saturday, 5 April 2025 - 10:04 WIB

Libur Lebaran, Telaga Ngebel Diserbu Ribuan Wisatawan

Saturday, 5 April 2025 - 09:50 WIB

Kompensasi Sopir Angkot Puncak Bogor Berkurang, Ternyata Ini Penyebabnya

Saturday, 5 April 2025 - 09:45 WIB

Tim Patroli Gabungan Amankan Balon Udara Ilegal di Ponorogo

Saturday, 5 April 2025 - 09:39 WIB

Kasus Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru: Wakil Komisi I DPR Desak POM TNI Berikan Keterangan Transparan

Saturday, 5 April 2025 - 09:30 WIB

15 Pekerja Bantuan Palestina Tewas, Bukti Forensik Ungkap Dugaan Eksekusi oleh Israel

Berita Terbaru

Berita

Libur Lebaran, Telaga Ngebel Diserbu Ribuan Wisatawan

Saturday, 5 Apr 2025 - 10:04 WIB

Berita

Tim Patroli Gabungan Amankan Balon Udara Ilegal di Ponorogo

Saturday, 5 Apr 2025 - 09:45 WIB