Pedangang semangka tewas usai disiram pakai air keras ( Dok. Istimewa) |
SwaraWarta.co.id – Seorang pedagang semangka di Kramat Jati, Jakarta Timur, meninggal setelah disiram air keras dan dibacok oleh seseorang yang tidak dikenal.
Berita ini telah menjadi viral di media sosial. Kapolsek Kramat Jati mengatakan bahwa pelaku telah ditangkap pihak kepolisian dalam waktu kurang dari 24 jam di Pamulang, Tangerang Selatan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Pelaku sudah ketangkep,” kata Kapolsek Kramat Jati Kompol Tuti Aini saat dihubungi, Senin (8/1).
Saat ini, pihak kepolisian masih menyelidiki kasus tersebut. Motif di balik tindakan kekerasan tersebut masih dalam tahap penyelidikan oleh kepolisian.
“Motif masih didalami. Penangkapan pagi tadi, ketangkep di Pamulang,” ujarnya.
Dalam sebuah video yang viral, terlihat korban yang sedang berbincang dengan seseorang, dan tiba-tiba saja disiram dengan air keras oleh pelaku yang mengenakan hoodie berwarna hijau.
Pelaku juga memukuli korban dan membacoknya beberapa kali menggunakan senjata tajam. Korban meninggal dunia akibat cedera yang dialaminya.
Kapolsek Kramat Jati juga mengonfirmasi kejadian tersebut dan membenarkan bahwa korban telah meninggal dunia setelah dianiaya pelaku.
“Iya (korban meninggal dunia),” kata Tuti saat dihubungi, Senin (8/1),” ungkap Kapolsek Kramat Jati Kompol Tuti Aini.