Debut Manis Lanny/Fadia di Indonesia International Challenge 2024, Targetkan Gelar Juara

- Redaksi

Friday, 25 October 2024 - 08:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Debut Manis Lanny/Fadia di Indonesia  (Dok. Ist)

Debut Manis Lanny/Fadia di Indonesia (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Ganda putri Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti, memulai debut mereka di turnamen bulu tangkis Indonesia International Challenge 2024 dengan kemenangan di babak 16 besar.

Bertanding di Jatim Expo, Surabaya, Lanny/Fadia mengalahkan pasangan Thailand, Pichamon Phatcharaphisutsin/Nannapas Sukklad, dengan skor 21-14, 21-11.

Meski baru dipasangkan, Lanny/Fadia cepat beradaptasi dan menargetkan gelar juara. Mereka juga fokus pada setiap babak dan berusaha menghadapi tekanan dengan tenang.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami mencoba untuk beradaptasi terlebih dahulu dengan lapangan. Dari segi usia kami tidak berbeda jauh sehingga untuk masalah kekompakan tidak terlalu sulit untuk beradaptasi,” ungkap Lanny, dikutip dari keterangan resmi PP PBSI

Baca Juga :  Bentrokan dalam Demo Tolak UU TNI di Malang, Sejumlah Demonstran Terluka dan Ditangkap

Sukses mereka diikuti oleh Siti Sarah Azzahra/Agnia Sri Rahayu yang mengalahkan Kelly Larissa/Rachel Allessya Rose dengan skor 8-21, 21-18, 21-18, serta pasangan Arlya Nabila Thesa Munggaran/Az Zahra Ditya Ramadhani yang menang melawan wakil Malaysia, Lee Zhi Qing/Sue Xin Tio, dengan skor 21-10, 21-11.

“Kami punya target untuk bisa memberikan yang terbaik di turnamen ini. Semoga pada ajang ini bisa menjadi rezeki kami dan kami bisa kembali naik podium,” kata Siti

Kedua pasangan juga berharap bisa tampil maksimal dan meraih gelar juara di turnamen ini.

“Kami saat ini termotivasi untuk bisa meraih gelar juara. Kami mencoba fokus pada setiap babak yang kami lewati,” ujar Zahra.

Berita Terkait

Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum untuk Perempuan di Hari Kartini dan Semua Warga di Hari Transportasi Nasional
Antisipasi Banjir, Pemkab Ponorogo Genjot Proyek Normalisasi dan Sudetan Drainase
Gubernur Papua Pegunungan: Program Makan Bergizi Gratis Akan Dimulai, Fokus di Sekolah Asrama
Cegah Keracunan, Pengawasan Menu MBG di Sekolah Dasar Batang Diperketat
Temuan Ulat Buah di Program MBG SMPN 1 Semarang Jadi Sorotan Publik
Sidang Hasto Kristiyanto diwarnai Ketegangan, Satgas Cakra Buana Amankan Diduga Penyusup
Menko Yusril Tegaskan Hakim yang Terlibat Suap Harus Diproses Hukum
Satresnarkoba Polres Pasuruan Kota Bongkar Jaringan Sabu, 132 Gram Barang Bukti Diamankan

Berita Terkait

Friday, 18 April 2025 - 09:19 WIB

Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum untuk Perempuan di Hari Kartini dan Semua Warga di Hari Transportasi Nasional

Friday, 18 April 2025 - 09:18 WIB

Antisipasi Banjir, Pemkab Ponorogo Genjot Proyek Normalisasi dan Sudetan Drainase

Friday, 18 April 2025 - 09:17 WIB

Gubernur Papua Pegunungan: Program Makan Bergizi Gratis Akan Dimulai, Fokus di Sekolah Asrama

Friday, 18 April 2025 - 09:06 WIB

Cegah Keracunan, Pengawasan Menu MBG di Sekolah Dasar Batang Diperketat

Friday, 18 April 2025 - 09:02 WIB

Temuan Ulat Buah di Program MBG SMPN 1 Semarang Jadi Sorotan Publik

Berita Terbaru

Cara Membuat Nasi Goreng Sederhana yang Lezat dan Praktis

kuliner

Cara Membuat Nasi Goreng Sederhana yang Lezat dan Praktis

Friday, 18 Apr 2025 - 10:10 WIB

Jejak Langkah Raden Ajeng Kartini

Pendidikan

Jejak Langkah Kartini: Lebih dari Sekadar Emansipasi

Friday, 18 Apr 2025 - 10:01 WIB

Apa Perjuangan yang Dilakukan oleh RA Kartini (Pintrest/Parboaboa)

Pendidikan

Apa Perjuangan yang Dilakukan oleh RA Kartini di Indonesia?

Friday, 18 Apr 2025 - 09:47 WIB