Wakil Dekan Fakultas Kedokteran Unpri Buka Suara Terkait Penemuan 5 Mayat di Area Kampus

- Redaksi

Thursday, 14 December 2023 - 02:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Wakil Dekan Fakultas Kedokteran UNPRI (Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Universitas Prima Indonesia (Unpri) Medan mengkonfirmasi penemuan lima jenazah di kampus mereka pada Selasa (12/12/2023). 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Namun, jenazah tersebut ternyata bukan korban pembunuhan, melainkan jasad yang digunakan untuk praktikum anatomi mahasiswa kedokteran. 

Jenazah tersebut dikenal dengan istilah kadaver.

“(Jadi) di dalam laboratorium anatomi, salah satu media belajarnya adalah kadaver, yaitu tubuh manusia yang diawetkan,” ujar Susanto melalui keterangan videonya, Rabu (13/12/2023).

Dalam sebuah video, Wakil Dekan Fakultas Kedokteran Unpri Medan Kolonel drg Susanto menjelaskan bahwa lima kadaver, digunakan di laboratorium anatomi.

” Di laboratorium FK Unpri terdapat lima kadaver, satu perempuan, dan empat laki-laki,” ujarnya 

Baca Juga :  Daftar Buah dengan Gula Paling Tinggi: Perhatikan Porsinya!

Susanto mengatakan bahwa setiap Fakultas Kedokteran di Indonesia memiliki cadaver sebagai media pembelajaran dan telah diatur dalam undang-undang. 

“Kami sangat yakin di setiap Fakultas Kedokteran di Indonesia memiliki cadaver sebagai media pembelajaran dan peraturan tentang kadaver sebagai media pembelajaran ilmu urai atau anatomi telah diatur undang undang,” ungkapnya.

Selain itu, ia membantah adanya isu bahwa ada dua mayat yang merupakan korban pembunuhan di kampus Unpri Medan.

Susanto juga menyayangkan kurangnya koordinasi dari pihak kepolisian saat melakukan penggeledahan di kampus Unpri Medan dan mengklaim bahwa pada malam hari mereka tidak ada petugas yang bisa mendampingi saat penggeledahan. 

“Pada malam hari (mereka) mendesak untuk melakukan penggeledahan di kampus Unpri. Untuk diketahui, pada malam hari tidak ada petugas yang bisa mendampingi,” ungkapnya. 

Baca Juga :  Wisata Hibisc Fantasy di Puncak Bogor Dibongkar, Gubernur Jabar: Harus Jadi Contoh

Akhirnya, polisi menemukan lima kadaver, yang kemudian diperiksa dan dikembalikan ke bak cadaver.

Pada awalnya beredar informasi bahwa dua mayat ditemukan di bak air yang berada di lantai 9 kampus, namun hal itu tidak benar. 

Sebelumnya Pihak kampus diklaim menolak melakukan olah TKP pada saat penyelidikan polisi, yang membuat polisi kesulitan.

Berita Terkait

Balita 2 Tahun di Sidoarjo Dilaporkan Hilang, Sepasang Sandalnya Ditemukan di Pinggir Sungai
Dua Remaja Terseret Ombak di Pantai Pulau Merah Banyuwangi, Satu Belum Ditemukan
Pengunjung Jatuh dari Wahana Ekstrem, Jatim Park Angkat Bicara
Pemkab Ponorogo Siapkan Pembangunan Pasar Induk Modern untuk Dongkrak PAD
Asnawi dan Ferarri Akan Tampil Bersama ASEAN All Stars Lawan Manchester United
Dikenakan Denda karena Mengundurkan Diri, Kasus Eksploitasi Karyawan Apotek di Ponorogo Jadi Sorotan
Dugaan Penggelapan Dana Program Makan Bergizi Gratis di Kalibata, Mitra Dapur Laporkan Yayasan MBN ke Polisi
Bocah 1,5 Tahun di Pandeglang Meninggal Dunia Terseret Arus Sungai Cikihiang

Berita Terkait

Saturday, 19 April 2025 - 09:34 WIB

Balita 2 Tahun di Sidoarjo Dilaporkan Hilang, Sepasang Sandalnya Ditemukan di Pinggir Sungai

Saturday, 19 April 2025 - 09:30 WIB

Dua Remaja Terseret Ombak di Pantai Pulau Merah Banyuwangi, Satu Belum Ditemukan

Saturday, 19 April 2025 - 09:27 WIB

Pengunjung Jatuh dari Wahana Ekstrem, Jatim Park Angkat Bicara

Saturday, 19 April 2025 - 09:24 WIB

Pemkab Ponorogo Siapkan Pembangunan Pasar Induk Modern untuk Dongkrak PAD

Saturday, 19 April 2025 - 09:18 WIB

Asnawi dan Ferarri Akan Tampil Bersama ASEAN All Stars Lawan Manchester United

Berita Terbaru

Cara Cek Nomor Axis di 2025 dengan Mudah

Teknologi

4 Cara Cek Nomor Axis di 2025 dengan Mudah dan Cepat

Saturday, 19 Apr 2025 - 11:23 WIB