Jelang Natal, Pedangang Pasar Senen Keluhkan Kenaikan Kebutuhan Pokok

- Redaksi

Sunday, 24 December 2023 - 06:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Ilustrasi Pedagang pasar Senen keluhkan kenaikan kebutuhan pokok
( Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Beberapa pedagang di Pasar Senen, Jakarta Pusat, mengeluhkan kenaikan harga bahan pokok menjelang periode libur Hari Raya Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Salah satu pedagang bahan pokok bernama Uni menjelaskan bahwa harga bawang merah mencapai Rp40 ribu per kilogram, bawang putih sampai Rp40 ribu per kg, cabai rawit menyentuh harga Rp90 ribu per kg, dan kentang sedang sampai Rp20 ribu per kg. 

“Tahun Baru dan Natal itu gilak, apa aja naik semua,” ujar Uni saat ditemui di Pasar Senen Jakarta, Sabtu.

Baca Juga :  DPR Tunda Pembahasan RUU Pilkada: Pertimbangkan Aspirasi Rakyat dan Kuorum Rapat

Meskipun ada momentum menjelang libur, pedagang ini mengatakan pendapatannya justru menurun di tengah kenaikan harga bahan pokok.

Uni mengungkapkan bahwa pada hari biasa, ia bisa meraup pendapatan sekitar Rp5 juta per hari. 

Namun, menjelang periode Natal dan tahun baru ini pendapatannya hanya mencapai sekitar Rp2 jutaan. 

“Biasanya aku bisa dapat sehari semalam Rp5 juta lebih, sekarang dapatnya Rp2 juta, siang malam itu, ngga ada yang beli, yaa apa- apa mahal,” ujar Uni.

Ia meyakini bahwa menurunnya daya beli masyarakat karena harga kebutuhan pokok yang mahal, sehingga masyarakat enggan untuk berbelanja banyak dibandingkan ketika harga bahan pokok lebih murah.

“Misalnya, harga bawang naik, biasanya beli 10 kg, sekarang cuma beli 3 kg. Jadi, apa- apa mahal, orang gamau beli,” ujar Uni.

Baca Juga :  Aplikasi Wondr BNI Gangguan, Netizen Keluhkan Tidak Bisa Transaksi

Uni juga memperkirakan bahwa harga bahan pokok akan terus naik setelah periode Natal dan tahun baru, karena tidak lama setelahnya akan ada peringatan Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili dan periode Bulan Ramadhan 1445 Hijriah.

Selain Uni, pedagang baju bernama Lis (38 tahun) juga mengeluhkan pendapatannya yang menurun menjelang libur Hari Raya Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

“Biasanya di atas Rp3 juta (per hari). sekarang malah Rp2 juta,” ujar Lis.

Meskipun jumlah pengunjung bertambah, ia tidak mengetahui alasan pendapatannya yang menurun.

“Dua hari ini ga begitu naik (pendapatan), cuma banyak orang aja, kemungkinan karena liburan jadi orang pada keluar kota,” ujar Lis.

Berita Terkait

Usai Viral, Patung Biawak Raksasa di Wonosobo Jadi Magnet Wisatawan
BMKG Peringatkan Indonesia Bersiap Hadapi Musim Kemarau Ekstrem
Mulai April 2025, SMA/SMK Negeri di Maluku Utara Bebas Uang Komite
Warga Desa Temon Gelar Aksi Damai Tuntut Usut Dugaan Penyelewengan Dana Desa
Bendungan Wlingi dan Lodoyo di Blitar Mulai Flushing, Warga Diimbau Waspada
Penemuan Mayat Wanita Bersimbah Darah di Bogor Menggemparkan Warga
Pemerintah Jadikan Regulasi Digital Uni Eropa Sebagai Contoh
Kemenag Mengingatkan Masyarakat untuk Tidak Berangkat Haji Secara Ilegal

Berita Terkait

Monday, 28 April 2025 - 17:48 WIB

Usai Viral, Patung Biawak Raksasa di Wonosobo Jadi Magnet Wisatawan

Monday, 28 April 2025 - 16:41 WIB

BMKG Peringatkan Indonesia Bersiap Hadapi Musim Kemarau Ekstrem

Monday, 28 April 2025 - 15:23 WIB

Warga Desa Temon Gelar Aksi Damai Tuntut Usut Dugaan Penyelewengan Dana Desa

Monday, 28 April 2025 - 15:18 WIB

Bendungan Wlingi dan Lodoyo di Blitar Mulai Flushing, Warga Diimbau Waspada

Monday, 28 April 2025 - 14:28 WIB

Penemuan Mayat Wanita Bersimbah Darah di Bogor Menggemparkan Warga

Berita Terbaru

Ciro Alves Dipastikan Hengkang dari Persib Bandung

Olahraga

Ciro Alves Dipastikan Hengkang dari Persib Bandung

Monday, 28 Apr 2025 - 16:51 WIB