Aplikasi Poros UMI Diresmikan oleh Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa

- Redaksi

Monday, 11 December 2023 - 12:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aplikasi Poros UMI Diresmikan oleh Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa

SwaraWarta.co.id – Para pelaku UMKM di Jawa Timur mendapat kabar menggembirakan karena akan mendapat bantuan berupa aplikasi yang sengaja diluncurkan dalam rangka memberikan bantuan.

Dalam sebuah acara, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, memperkenalkan aplikasi Poros UMI Jatim di Kota Surabaya pada hari Senin (11/12) ini. 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebagai informasi, Aplikasi Poros UMI Jatim memiliki empat fitur utama, termasuk Dapatkan dan Kelola Penawaran, Rencanakan Pengiriman, Registrasi dan Lacak Pengiriman, serta Kembangkan Pengetahuan Logistik. Hal itu  diungkapkan oleh Ibu Khofifah secara langsung.

Khofifah menjelaskan bahwa aplikasi ini merupakan upaya untuk mengatasi tantangan yang dihadapi UMKM hingga tahun 2024.

Baca Juga :  Rekomendasi Wisata di Blora yang Pantang Dilewatkan

“Berdasarkan rekomendasi sejumlah akademisi dan pakar ekonomi, terdapat tiga langkah kunci untuk meningkatkan taraf UMKM: sinergi, kolaborasi, dan mediasi,” kata Gubernur Khofifah.

Khofifah yakin peluncuran Poros UMI Jatim akan memberikan dorongan positif terhadap kinerja UMKM di Jatim, terutama dalam mempermudah proses ekspor dan pengiriman logistik.

“Konektivitas untuk bahan produksi UMKM sangat krusial. 

Oleh karena itu, kami mendorong sinergi dan kolaborasi untuk memastikan pelaku UMKM memiliki konfirmasi dan referensi saat ingin membeli atau mengirim barang,” ungkapnya.

Khofifah menegaskan bahwa Aplikasi Poros UMI Jatim menjadi solusi untuk memenuhi kebutuhan UMKM dalam mengoptimalkan potensinya. 

Terlebih lagi, dari 32 rute tol laut di Indonesia, 27 di antaranya melibatkan Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

Baca Juga :  15 Daftar Nama Bayi Perempuan Islami 2 Kata yang Memiliki Doa dan Penuh Makna

“Jawa Timur, dengan hampir 80 persen pasokan logistik ke 20 provinsi di wilayah timur Indonesia, memiliki potensi yang signifikan. 

Menjual barang dari Jawa Timur ke Indonesia Timur relatif mudah. Namun, mengangkut barang dari Indonesia Timur ke Jawa Timur membutuhkan wadah yang lebih mudah diakses,” jelasnya.

Aplikasi Poros UMI Jatim tidak hanya hadir sebagai solusi praktis bagi UMKM, tetapi juga membentuk budaya ekosistem digital yang sangat dibutuhkan oleh sektor tersebut. 

Hal ini memungkinkan UMKM Jawa Timur untuk tidak hanya mencapai provinsi di Indonesia, tetapi juga mengekspansi bisnis ke negara-negara di seluruh dunia.

“Kita tak bisa mengabaikan kenyataan bahwa kebutuhan untuk memfasilitasi akses dan memperkuat ekosistem digital semakin penting. 

Baca Juga :  Dickson Poon: Pengusaha Sukses Asal Hong Kong

Oleh karena itu, saya meminta agar ini disosialisasikan secara luas dan masif,” ujar Khofifah.

Hal ini tentu saja menjadi angin segar bari para pelaku UMKM, khususnya di wilayah yang mencakup Jawa Timur

Berita Terkait

Waspada! Ini Titik Rawan Banjir dan Kemacetan di Gresik Saat Mudik Lebaran
Raup Puluhan Juta per Bulan, Wanita Blitar Ditangkap Usai Live Streaming Konten Dewasa
Fasilitas Umum Rusak Usai Demo Tolak UU TNI, Pemkot Surabaya Lakukan Perbaikan
Jasa Marga Buka Jalur Fungsional Tol Jogja-Solo, Perjalanan Mudik Lebih Lancar!
Blibli Pay Day Kembali! Diskon Hingga 50% dan Cashback Rp500 Ribu Jelang Idul Fitri
Hakim Erintuah Damanik Akui Terima Suap untuk Vonis Bebas Ronald Tannur
Ole Romeny: Makna Selebrasi, Gol Kemenangan, dan Dedikasi untuk Indonesia
Komisi VIII DPR Harap Lebaran Dirayakan Bersamaan pada 31 Maret

Berita Terkait

Wednesday, 26 March 2025 - 09:29 WIB

Waspada! Ini Titik Rawan Banjir dan Kemacetan di Gresik Saat Mudik Lebaran

Wednesday, 26 March 2025 - 09:22 WIB

Raup Puluhan Juta per Bulan, Wanita Blitar Ditangkap Usai Live Streaming Konten Dewasa

Wednesday, 26 March 2025 - 09:13 WIB

Jasa Marga Buka Jalur Fungsional Tol Jogja-Solo, Perjalanan Mudik Lebih Lancar!

Wednesday, 26 March 2025 - 09:08 WIB

Blibli Pay Day Kembali! Diskon Hingga 50% dan Cashback Rp500 Ribu Jelang Idul Fitri

Wednesday, 26 March 2025 - 09:07 WIB

Hakim Erintuah Damanik Akui Terima Suap untuk Vonis Bebas Ronald Tannur

Berita Terbaru